Mahasiswa KKN STAIN Madina adakan sosialisasi pencegahan narkoba dan judi online

PASAMAN – mahasiswa KKN STAIN Mandailing Natal (Madina) kelompok 34 mengadakan kegiatan sosialisasi tentang pencegahan narkoba, judi online, dan pencegahan pernikahan dini bertempat di SMPN 4 Lembah Melintang Ranah Salido Ujung Gading, Jumat (2/8/2024) yang lalu.

Kegiatan tersebut berjalan dengan lancar sesuai dengan yang diharapkan. Dalam kegiatan tersebut turut hadir sekitar 30 orang siswa siswi Kelas IX SMP N 4 Lembah Melintang, para guru kelas dan wakil kepala sekolah.

Dalam kegiatan ini, Muhammad Muslih selaku Ketua kelompok 34 KKN STAIN Madina dalam sambutannya mengucapkan terima kasih atas partisipasi dan kerjasama dari pihak sekolah yang telah memberikan wadah terselenggaranya acara tersebut dan ia juga mengatakan bahwa kegiatan ini sangat bermanfaat bagi siswa siswi mengingat perkembangan zaman dan teknologi yang semakin maju, yang mana sangat dibutuhkan edukasi-edukasi terkait pencegahan pernikahan dini, pencegahan narkoba dan pencegahan judi online agar siswa siswi lebih berhati-hati dan menjaga diri supaya tidak terjerumus pada hal yang negatif.

Selanjutnya, Ermida, S.Ag selaku Kepala SMP N 4 Lembah Melintang dalam kegiatan ini diwakili oleh wakil kepala sekolah mengucapkan terimakasih atas terlaksananya kegiatan ini dan mengingatkan siswa siswi agar menghindari narkoba dan judi online serta menekankan supaya siswa siswi fokus mendengarkan materi yang disampaikan.

ada dua pemateri yang memaparkan tentang pencegahan pernikahan dini, pencegahan narkoba dan pencegahan judi online. pemateri pertama oleh Devina Sari Siregar yang membahas tentang pencegahan pernikahan dini dan pemateri kedua oleh Muhammad Muslih yang membahas tentang pencegahan narkoba dan judi online.

Harapan mahasiswa KKN STAIN Madina Kelompok 34 Nagari Salido Saroha Ujung Gading kegiatan sosialisai ini dapat memberikan edukasi kepada siswa siswi SMP N 4 Lembah Melintang terkait dampak pernikahan dini, narkoba dan judi online agar lebih berhati-hati dan menghindari dari hal-hal yang negatif yang merugikan diri, keluarga, sekolah dan masyarakat.

Penulis: mahasiswa kelompok 34 KKN STAIN Mandailing Natal