PALUTA – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Padang Lawas Utara menggelar kegiatan evaluasi kinerja Sekretariat Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) se-Kabupaten Padang Lawas Utara. Kegiatan tersebut dalam rangka memperkuat sinergi antara Sekretariat dan anggota Panwascam. Selasa (25/6/2024).
Ketua Bawaslu Kabupaten Padang Lawas Utara mengatakan, menjelang Pilkada pihaknya berharap ada singergi antara sekretariat dengan Panwascam. Apalagi banyak muka-muka baru baik di Sekretariat maupun Panwascam.
Selain terbangunnya sinergi, diharapkan keduanya bisa saling berkoordinasi dengan baik. Sehingga kerja-kerja pelaksanaan Pilkada berjalan dengan baik.
“Hari ini kita menggelar rapat evaluasi kinerja Sekretariat Panwascam se-Kota Bekasi. Harapannya terbangun sinergi dan koordinasi yang kuat antara sekretariat dan anggota Panwascam,”ucapnya.
Selain rapat evaluasi, Bawaslu juga menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) yang diikuti Sekretariat Panwascam dan anggota Panwascam. Bimtek dilakukan agar Sekretariat dan Panwascam lebih mantap menghadapi Pilkada. (DSP)