MEDAN – Murnadi Pasaribu, eks kepala dinas pemuda olahraga juga kepala dinas pendapatan, keuangan dan aset daerah Pemerintah Kabupaten Mandailing Natal (Madina), tutup usia.
Berita duka ini dikabarkan pada hari Selasa (28/1/2024) dini hari pada pukul 1.00 Wib di RSU Murni Teguh, Kota Medan. Almarhum disemayamkan di rumah dukaberalamat di Jalan Besar Delitia Gg. Asoka, Medan. Jenazah dikebumikan Selasa siang usai salat zuhur
Semasa hidupnya, Murnadi Pasaribu pernah menduduki sejumlah jabatan di Pemerintah Kabupaten Madina. Mulai dari jabatan eselon III hingga eselon II. Terakhir pada tahun 2016, ia menduduki dua jabatan sekaligus yaitu kepala dinas pemuda olahraga dan kepala dinas pendapatan, keuangan, dan aset daerah (DPKAD).
Di tengah kesibukannya menjalankan tugas yang ia emban itu, tepatnya bulan Oktober 2016 lalu, Murnadi bersama rekannya yakni Marwan Bakti Siregad yang saat itu menjabat inspektur atau kepala inspektorat Pemkab Madina, mengalami musibah kecelakaan di jalan lintas sumatera Desa Sorik, Tapanuli Selatan, dini hari.
Kecelakaan berat yang menimpa mereka mengakibatkan Murnadi Pasaribu kritis, karena luka yang ia alami di bagian kepala.
Setelah mendapat pertolongan pertama di RSUD Padangsidimpuan, Murnadi Pasaribu diterbangkan melalui helikopter ke Kota Medan untuk mendapatkan penanganan lebih lanjut.
Akibat kecelakaan tersebut, Murnadi Pasaribu tidak sanggup lagi menjalankan tugasnya, ia sehari-hari duduk di kursi roda. Waktu yang cukup lama dia jalani, hingga dikabarkan tutup usia pada 28 Januari 2025.
Selamat jalan Murnadi Pasaribu, semoga husnul khatimah dan mendapat tempat yang baik di sisi Allah SWT.
catatan redaksi