Kondisi Terakhir Bayi Baru Lahir Terpapar Covid-19 di Mandailing Natal

PANYABUNGAN,- Seorang bayi perempuan yang lahir di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Panyabungan Kabupaten Mandailing Natal (Madina) pada Minggu 15 Agustus kemarin dinyatakan sembuh dari Corona Virus Diaease 2019 (Covid-19).

Informasi tersebut dibenarkan Direktur RSUD Panyabungan, dr Rusli Pulungan Sp.THT, Senin (23/8/2021).

dr Rusli menerangkan, kabar baik tersebut diterima hari ini merujuk dari hasil pemeriksaan Polymerase Chain Reaction (PCR) covid -19 di laboratorium Biomedik Pusat Diagnostik dan Riset Penyakit Infeksi Fakultas Kedokteran Universitas Andalas Padang Sumatera Barat.

“Bayi asal Sikara-kara IV yang dinyatakan Positif terpapar covid-19 pada minggu lalu, hari ini sudah sembuh dari covid-19 (Negatif) setelah kita mengirimkan sampel penelitian yang kedua kalinya. Alhamdulillah sore ini sudah keluar, hasilnya negatif,” kata dr Rusli Pulungan.

Untuk penanganan selanjutnya, Rusli menyebut hari ini pasien dan keluarga sudah bisa pulang ke kampung halaman, sebab keadaan orang tua dan anaknya sudah baik.

“Kabarnya hari ini mereka langsung pulang, karena bayi dan ibunya dalam keadaan sehat tanpa ada kendala dalam pengobatan,” tambahnya.

Untuk diketahui, bayi perempuan asal Desa Sikara-kara IV ini merupakan putri kedua dari pasangan Roza Fati Hulu (25) dan Gatina Ziluhu (28).

Reza Fati adalah salah satu karyawan PT RMM di Kecamatan Natal. Gatina (Istri Fati) melahirkan di RSUD Panyabungan secara operasi (Cesar). Sebelum di operasi, Gatina sempat dinyatakan positif covid-19 dan pernah menjalani isolasi mandiri selama 4 hari di RSUD Panyabungan setelah melahirkan. (MN-08)