Akses Jalan ke Pajak Sayur Pasar Baru Panyabungan Bak Kolam Ikan

MADINA, Mohga – akses jalan menuju pajak sayur pasar baru Panyabungan Kabupaten Mandailing Natal (Madina) bertambah parah. Pantauan di lokasi tepatnya pintu masuk pertama arah lintas barat, genangan air setinggi 20 cm dan sudah mengganggu aktivitas pengunjung pasar.

Genangan air tersebut merupakan akibat musim penghujan ditambah drainase penampung air tidak ada. Ratusan pengunjung pasar setiap hari terpaksa melewati jalan tersebut untuk bisa memasuki pasar. Meskipun masih ada akses lain menuju pasar, kebanyakan masyarakat memilih jalan tersebut karena lebih dekat.

Amran Hasibuan (40), salah seorang tukang becak yang biasa memarkirkan becak motor di pinggiran jalan masuk ini mengaku genangan air tersebut sudah berlalu cukup lama.

”mulai musim penghujan inilah pak, genangan air semakin bertambah,” katanya, Kamis (16/6/2022).

Hal senada disebutkan pedagang sayur saat ditemui di lokasi, bahwa pengunjung pasar yang mengendarai sepeda motor dan jalan kaki, sering terpeleset pada saat melewati genangan air itu.

”terkadang di dalam air itu ada batu besar ataupun lobang. Saya lihat sering sepeda motor hampir jatuh. Jika bisa bermohon, pemerintah setempat yang membidangi agar mencari solusi untuk perbaikan jalan tersebut,” sebut Hafni Nasution.

Kepala Dinas Perdagangan Madina, Jhon Amriadi mengaku lokasi genangan air tersebut merupakan sudah masuk pada pemukiman masyarakat. John mengaku lokasi relokasi pasar itu berada di dalam pajak sayur.

”itu sudah masuk pemukiman masyarakat, coba tanya ke Dinas Perkim atau PUPR,” tuturnya.

Kepala Dinas PUPR Madina, Rully Andri ST melalui Kepala Bidang Cipta Karya, Ikhwan menyebut akan meninjau lokasi untuk mencari solusi penanganannya.

”anggota akan turun ke lokasi hari ini untuk meninjau agar kita bisa menyimpulkan bagaimana penanganannya,” jelasnya. (MN-08)