Warga Madina Segera Punya Rumah Sakit Baru, Namanya Sinar Mentari

MADINA, Mohga – jumlah rumah sakit (RS) swasta di Kabupaten Mandailing Natal (Madina) akan segera bertambah dan diharapkan dapat memberi warna baru dalam meningkatkan pelayanan kesehatan bagi masyarakat

Hal itu ditandai dengan peletakan batu pertama pembangunan RS Sinar Mentari pada Sabtu (18/02/2023) yang berlokasi di Kelurahan Pidoli Dolok Kecamatan Panyabungan

hadir dalam acara tersebut Bupati Madina HM Jafar Sukhairi Nasution bersama Wakil Bupati Madina Atika Azmi Utammi Nasution beserta sejumlah pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemkab Madina

Dalam sambutannya, dr Tri Ebta Sp.OG MKed (Og) selaku Komisaris PT Sinar Mentari mengatakan bahwa RS Sinar Mentari diharapkan dapat bersinergi dengan pemerintah dan semua unsur untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dalam bidang kesehatan.

“Kami sampaikan terima kasih kepada semua pihak, termasuk Pemerintah Kabupaten Mandailing Natal yang telah memberikan dukungan kepada kami. Rumah Sakit memiliki peran penting dalam hal kesehatan, tentunya dilengkapi fasilitas tertentu. Semoga kehadiran RS Sinar Mentari mendapat sambutan hangat di tengah masyarakat” tutur Ebta

“Dan kami tetap berharap doa dan dukungan agar pembangunan rumah sakit ini dapat berlanjut tanpa ada kendala,” harap dokter cantik alumnus Universitas Udayana itu.

Hal senada disampaikan Bupati Madina dalam kesempatan tersebut. Jafar Sukhairi juga berharap agar kehadiran RS Sinar Mentari dapat membawa warna tersendiri dan bisa membangun komitmen bersama Pemkab Madina.

“Kami memberikan apresiasi atas berdirinya RS Sinar Mentari, dan kita berharap rumah sakit ini dapat membawa angin segar dan bisa membantu pemerintah dengan membangun komitmen bersama antara pemerintah dan swasta agar bisa memberikan pelayanan yang maksimal,” tutur Sukhairi

“Mengingat dalam hal fasilitas, rumah sakit di Madina masih kurang memadai. Terbukti, hingga hari ini masih banyak masyarakat yang dirujuk ke rumah sakit luar daerah seperti Medan, Bukittinggi dan Padang, bahkan ke luar negeri. Semoga pembangunan dapat terlaksana tanpa kendala dan semoga Rumah Sakit Sinar Mentari bisa terus berkembang,” pungkas Sukhairi

Acara pun diakhiri dengan peletakan batu pertama oleh barisan manajemen PT Sinar Mentari bersama dengan Bupati serta Wakil Bupati Madina. (MN-07)